News

Garuda Indonesia Raih Penghargaan dalam Airline Amenity Bag Award 2013

Untuk kesekian kalinya maskapai penerbangan nasional Indonesia meraih penghargaan di dunia Internasional. Kali ini maskapai berlambang burung mitologis dalam legenda pewayangan tersebut berjaya dengan memperoleh dua penghargaan dalam ajang "Airline Amenity Bag Award 2013" yang berlangsung di Hamburg, Jerman 8 April lalu. 

Bintan Triathlon 2014

Acara seru berkelas internasional ini akan digelar pada 17-18 Mei 2014 di kawasan wisata terpadu Nirwana Gardens, Pulau Bintan, Kepulauan Riau. Acara dua hari tersebut berlangsung pada Sabtu pukul 9.30-19.30 WIB dan pada Minggu pukul 7.45-12.00 WIB.

Explore Indonesia Jelajahi Ujung Kulon

Explore Indonesia, sebuah kegiatan wisata yang secara khusus menjelajah tempat wisata yang belum banyak diketahui luas di Tanah Air akan diselenggarakan pada 15-17 Mei 2014. Perjalanan Explore Indonesia kali ini mengajak para explorers untuk trekking ke berbagai tempat menarik di Ujung Kulon.

Pacu Jawi di Tanah Datar, Sumatera Barat

Siapkan diri Anda, para pelancong dan utamanya fotografer! Sebuah acara budaya seru akan hadir di Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat, yaitu Pacu Jawi.

Perayaan Hari Waisak 2558/2014 di Candi Mendut dan Candi Borobudur

Pada 15 Mei 2014, umat Buddha di Tanah Air akan berkumpul di Candi Borobudur untuk merayakan Hari Suci Waisak 2558/2014. Prosesi acaranya akan dipusatkan di Candi Borobudur, Kecamatan Mungkid, Kabupaten Magelang. Peringatan Waisak akan dimulai dari Candi Mendut hingga detik-detik peringatan Waisak di Candi Borobudur.