News | 04 Aug 2015

Ekspedisi “Journalist to Carstensz”

Sebuah ekspedisi bertajuk “Journalist to Carstensz” akan menjadi pengisi acara peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-70. Kegiatan tersebut akan melibatkan setidaknya lebih dari 22 jurnalis baik dari dalam maupun dalam negeri. Selama dua minggu (10 – 19 Agustus 2015) tim akan menyambangi berbagai tujuan wisata minat khusus yang memiliki nilai budaya tinggi.

Ekspedisi “Journalist to Carstensz” merupakan kegiatan yang didukung oleh Kementerian Pariwisata bersama Kementerian Koordinator Kemaritiman, serta PT Freeport atas inisiasi dari Yayasan Somatua. Tujuan ekspedisi ini diharapkan mampu mempromosikan Papua ke dunia internasional dan mendorong kunjungan wisatawan ke Carstensz.

Kegiatan ekspedisi juga akan diisi dengan pengibaran bendera Merah Putih dan peletakan prasasti merah putih sebagai wujud kedaulatan NKRI. Upacara bendera nantinya akan dilakukan di bawah kaki Puncak Carstensz, yaitu Zebra Wall. Akan ada pula pencanangan pariwisata minat khusus Puncak Carstensz serta kegiatan pemecahan rekor jambore panjat tebing internasional pertama di Indonesia di Lembah Danau-Danau.

 


Source :
http://www.indonesia.travel/

TAGS: Ekspedisi “Journalist to Carstensz” Hari Kemerdekaan Indonesia



LINKS: