Sleeping Buddha dengan Panjang 18 Meter ini Ada di Bogor
Tak perlu jauh-jauh untuk bertandang ke Thailand jika ingin melihat sleeping Buddha. Anda juga tak perlu menyiapkan waktu berlibur untuk melihat ke Buddha tidur terbesar di Indonesia yang berada di Trowulan, Mojokerto, Jawa Timur jika waktu Anda tidak banyak.
Jika berlokasi di Jakarta dan sekitarnya, Anda bisa berkunjung ke Vihara Dharma Buddha & 8 Pho Sat yang berada di Kampung Jati, Desa Tonjong, Kecamatan Tajur Halang, Bogor. Dinamakan "8 Pho Sat" karena di dalam vihara, selain stupa Siddhartha Gautama ini terdapat 8 tokoh ajaran Buddha. Pho Sat berarti "Yang Tertinggi dan Yang Telah Mencapai Penerangan Sempurna".
Vihara Dharma Buddha & 8 Pho Sat memang baru diresmikan oleh Djoko Wuryanto selaku Dirjen Bimas Agama Buddha Departemen Agama RI pada tahun 2012, setelah pembangunannya selesai di tahun 2010. Memang bukan vihara yang terbilang lama di Indonesia, tetapi kehadiran Buddha tidur di dalam vihara menjadi daya tarik mengingat di Indonesia belum begitu banyak memiliki sleeping Buddha.
Tak hanya digunakan sebagai tempat beribadah, vihara ini dibuka umum sejak pagi hingga pukul 22.00 WIB. Dari gerbang vihara yang didominasi warna merah dan kuning, pengunjung terlebih dahulu melihat tembok hitam berukir orang Buddha sedang beribadah dan stupa Sidharta Gautama. Di belakang tembok hitam inilah, sebuah Buddha tidur terlentang dengan latar belakang lukisan pohon Bodhi.
Posisinya yang menghadap ke kanan dengan kepala yang ditadah dengan tangan serta mata yang terpejam memang terlihat sedang tidur. Padahal sebenarnya Buddha tidak tidur, melainkan sedang bermiditasi untuk mendapat pencerahan. Sleeping Buddha ini sendiri berukuran panjang 18 meter dan tinggi 5 meter. Tak ayal jika patung ini menjadi pusat perhatian siapa pun yang datang ke sana. Di depan patung Buddha tidur, terdapat beberapa gelas lilin, buah jeruk, dupa dan Xuan Lu. Di sinilah penanda ibadah umat Buddha selesai sembahyah setelah sebelumnya mengunjungi 8 altar yang berada di sisi sebelah kiri.
Proses pembangunan vihara sendiri membutuhkan waktu sekitar 2 tahun sejak 2010. Sementara untuk patung Buddha tidur sendiri menghabiskan sekitar 500 sak semen karena merupakan patung padat yang dicor lalu proses penyelesainnya dengan dipahat kemudian dicat. Pematung yang berasal dari Bandung pun harus pun telah telah menjalani ritual khusus terlebih dahulu. Nah, silakan Anda datang sendiri langsung ke Vihara Buddha Dharma & 8 Pho Sat untuk melihat sebesar apa patung Buddha tidur ini. (Herti Annisa)
Vihara Buddha Dharma & 8 Pho Sat (Buddha Tidur)
Kampung Jati, Desa Tonjong, Kecamatan Tajur Halang, Bogor
HTM: Gratis
Jam Buka: 06.00-22.00 WIB
Akses:
- Stasiun Bojonggede. Dari stasiun Bojonggede, naik angkot 117, turun di Tonjong. Naik ojek ke arah Kemang/Parung. Menyeberang, lanjutkan dengan angkot 06 ke arah Parung, turun di gang TPBU Giritama. Untuk ke vihara, Anda bisa lanjutkan dengan ojek atau jalan sekitar 30 menit.
- Terminal Merdeka Bogor. Dari Terminal Merdeka Bogor, naik angkot 06 Jurusan Parung-Merdeka, turun di gang TPBU Giritama.
LINKS:
- Meja Tulis | Kursi Lesehan | Lemari Pakaian | Meja Belajar Anak
- Distributor Manjun Seaweed | Distributor Laverland Crunch | Distributor Tong Garden
- Lemari Besi Tahan Api | Lemari Besi Tahan Bongkar | Brangkas Jakarta | Lemari arsip
- Jual Snack Import | Supermarket murah di Jakarta | Toko Buah di PIK | Supermarket di PIK
- Wisata Kuliner | Kuliner Jakarta | Kuliner Bandung | Kuliner Purwokerto | Kuliner Jogja | Kuliner Yogyakarta | Kuliner Bogor | Tempat Makan Enak Di Jakarta |
- The Hairloft Salon Jakarta | Hairloft Jakarta | Hairloft Kelapa Gading | Salon di Kelapa Gading
- Informasi Keluarga | Parenting Indonesia | Informasi Ibu dan Anak